Satlantas Polres Katingan Tindak dan Copot Knalpot Racing Motor
Newsintelejen.com
Polres Katingan – Personel Satlantas Polres Katingan melaksanakan pengaturan rutin tiap pagi, dalam pelaksanaannya memberikan teguran kepada pengendara sepeda motor yang menggunakan knalpot brong atau racing, Rabu (2/18/2023) pagi.
Kapolres Katingan AKBP I Gede Putu Widyana, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasatlantas AKP Hariyanto, S.H., menyampaikan untuk mencegah penguna sepeda motor mengunakan knalpot broong/racing, Satlantas Polres Katingan melakukan patroli dan memploting personil diperempatan jalan.
“Akan kami lakukan patroli dan peneguran. Karena, saat ini sudah banyak yang menggunakan Knalpot Broong dan tetap akan kita tindak,” ujarnya.
seperti halnya, pagi ini pengendara yang kedapatan melintas menggunakan knalpot brong langsung ditegur dan dilepas untuk diganti knalpot standar.
“Untuk seluruh masyarakat khususnya masyarakat Katingan yang menggunakan knalpot racing agar segera mengganti knalpotnya dengan knalpot standar demi keamanan dan kenyamanan bersama di kota Katingan,” imbau Kasatlantas.
(R.Rahmat Saleh)