News Intelijen.Com || Duri, Bengkalis
Pengurus Taekwondo Indonesia Kabupaten Bengkalis menggelar Musyawarah Kabupaten (Muskab), Sabtu (22/2/2025) bertempat di Awan Cafe, Jalan Stadion, Duri.
Abdul Rahim Alhas, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Taekwondo Indonesia (TI) Kabupaten Bengkalis untuk periode 2025 – 2029.
Muscab tersebut dihadiri oleh tokoh penting dalam olahraga, termasuk Pengurus Pengprov TI Riau yang diwakili oleh Irlang HEM dan Boy,
Acara ini juga melibatkan perwakilan dari beberapa Dojang atau Club Di Duri : Yame TKD Club, PHR Club, DELTA Club dan Beberapa Club Lainnya.Serta Sabeum (Pelatih), Sabeum Nim (Pelatih Senior) Taekwando, dan Pengkab Taekwondo Bengkalis periode sebelumnya serta Pengurus Provinsi Taekwondo Riau.
Setelah melalui proses penjaringan, Abdul Rahim Alhas, muncul sebagai satu-satunya calon ketua. Dengan dukungan suara dari klub – klub yang hadir dan tambahan persetujuan dari Pengprov TI Riau serta pengurus TI Bengkalis sebelumnya, Abdul Rahim Alhas pun resmi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Taekwondo Indonesia Kabupaten Bengkalis Periode 2025 -2029.
Dalam sambutannya, Abdul Rahim Alhas menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diamanahkan oleh Sabeum (Pelatih), Sabeum Nim (Pelatih Senior) untuk memimpin Taekwando Bengkalis. Ia berkomitmen untuk meningkatkan prestasi Taekwondo di Bengkalis, dengan harapan dapat mempertahankan dan bahkan meningkatkan pencapaian yang telah diraih sebelumnya. “Saya bertekad menjaga dan meningkatkan prestasi Taekwondo Bengkalis. Kita harus kompak untuk membawa Taekwondo Bengkalis ke tingkat yang lebih tinggi,” sebut Abdul Rahim Alhas, Sabtu (22/02/2025).
Tak hanya soal prestasi, tegasnya, menjaga kekompakan dan kerja sama di antara seluruh elemen Taekwondo Bengkalis, termasuk dengan stakeholder terkait. Menurutnya, membangun komunikasi yang baik dengan semua pihak adalah kunci untuk mencapai visi bersama.
“Saya berharap kita semua bisa solid, mulai dari para pelatih, atlet, hingga pengurus. Dengan kompak dan saling mendukung, kita bisa bawa Taekwondo Bengkalis ke level yang lebih baik lagi,” tambah Abdul Rahim Alhas.
“Saya berharap dukungan dan Petunjuk dari para sesepuh Taekwondo Bengkalis. Dan dalam waktu dekat kami akan menyusun pengurus secara bersama-sama dengan Tim Formatur,
Secara Terpisah Sekretaris Terpilih Dikki Swanda, menyampaikan apresiasi mendalam kepada seluruh peserta dan pihak yang telah mempercayakan Amanah ini kepada kami. Ia mengungkapkan bahwa jabatan ini adalah amanah yang akan kami jaga dengan penuh tanggung jawab.
“Terima kasih atas dukungan yang diberikan. Kami akan berusaha sebaik mungkin menjaga dan meningkatkan prestasi Taekwondo Bengkalis. Minimal kita pertahankan apa yang sudah diraih, dan kalau bisa kita bawa ke tingkat yang lebih tinggi,” ujar Dikki dengan optimis.
Acara Muscab yang berlangsung dalam suasana akrab ini berakhir dengan harapan baru bagi Taekwondo di Bengkalis. Para peserta meninggalkan ruangan dengan semangat dan optimisme untuk menghadapi periode baru bersama kepemimpinan Abdul Rahim Alhas.(Steven)